Etika Komunikasi Politik

Etika Komunikasi Politik (Mirza Shahreza dan Korry El-Yana)

Etika Komunikasi Politik
Penulis : Mirza Shahreza & Korry El-Yana
Penyunting : Asep Rachmatullah
Tahun Terbit : 2016
ISBN : 978-602-74720-3-7
Dimensi Buku : 15 x 23 CM
Tebal Buku : x + 236 Halaman

Sinopsis
Komunikasi dapat diibaratkan seperti urat nadi yang menghubungkan kehidupan, atau sebagai salah satu ekspresi dari tabiat seseorang untuk saling berinteraksi dalam kehidupan sehari-hari. Melalui komunikasi yang disampaikan baik secara verbal maupun nonverbal, manusia dapat saling mengerti dan memahami satu sama lain. Pesan yang ingin disampaikan melalui komunikasi dapat berdampak positif atau malah sebaliknya. Agar bernilai positif, para aktor komunikasi tentunya perlu mengetahui dan menguasai teknik berkomunikasi yang baik dan menjunjung tinggi etika.

Dalam konteks komunikasi politik, pemahaman menyangkut etika dalam berkomunikasi (politik) menjadi sesuatu yang mendesak dalam mewujudkan budaya politik yang santun. Selain membahas ragam persoalan etika dalam komunikasi politik, buku ini juga menyertakan pembahasan mengenai konsep dan proses dari komunikasi politik sebagai konteksnya. Selain ditujukan sebagai buku ajar bagi mahasiswa, buku ini juga dapat dibaca oleh berbagai kalangan yang berminat terhadap kajian etika dalam komunikasi politik.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama